Kenapa berakal jadi sedemikian istimewa ?
Karena dengan berakal (akal panjang) kita bisa mengalahkan musuh yang
jauh lebih hebat dengan kekuatan yang sedikit.
Karena dengan berakal, segala kelemahan menjadi tertutupi.
Karena dengan berakal, terobosan-terobosan besar dapat terjadi, walau
pengalaman dan sumberdaya masih minim.
Karena dengan berakal, sekalipun banyak musuh yang jauh lebih kuat mau
hancurkan kita, kita bisa balikkan keadaan.
Karena dengan berakal, tidak ada masalah yang terlalu besar & rumit
untuk dipecahkan.
Karena dengan berakal, organisasi kita memiliki nilai tambah, bukan
sekedar nilai tambah dalam jumlah kecil, tetapi dengan nilai yang
LUARBIASA BESAR. seringkali terjadi, nilai sebuah organisasi bukan dari
asset riil-nya, melainkan aset yang tidak terlihatnya...termasuk hal-hal
ini.
Karena dengan berakal, segala sesuatu disekeliling kita bisa menjadi
alat pengungkit (prinsip leverage) untuk melontarkan kita terbang tinggi
dengan kecepatan diatas rata-rata.
Karena dengan berakal, akan ada orang-orang yang bantu lapangkan
jalannya kita dan permudah banyak kesulitan disepanjang jalan yang sudah
terbuka tersebut.
Intinya, berakal membuat hidup jadi lebih masuk akal, menyenangkan dan
cenderung lebih mudah.
Berakal adalah harta seseorang/organisasi yang bernilai tinggi, tidak
dapat dirampas darinya, tidak kalah oleh inflasi, relevan di-sepanjang
jaman yang berubah dengan cepat dan tidak berkarat.
Tanpa kemampuan berakal, skill akademik kita disatu waktu menjadi tidak
relevan dan hampir tidak significant untuk bertahan hidup.
Kejarlah hal ini, maka dari tahun ke tahun berjalan, kita akan
dipeliharanya.
Abaikan hal ini, maka kita akan melihat, tahun tahun menjadi makin
sulit, waktu seperti memusuhi kita dan alam persaingan menjadi makin
tidak bersahabat.
Melbourne, 14 juli 2011
Wishnu iriyanto
Monday, February 13, 2012
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment